== Welcome ==

This blog 's nothing but the author's thoughts and private life, composed into text.

WARNING

contains harsh words sometimes

Hi ^^

Please read the warning before proceed

This blog Contains:


35% Life rant
60% Fangirling
5% Getting upset and swearing

Well.. Life goes up and down, doesn't it? So be careful while reading the posts!

Thursday, November 6, 2014

Klub paduan suara pas penutupan

Aku....
nggak nyangka bakal masuk klub paduan suara
Jadi pianisnya juga.
Dan saat pertemuan perdana, kami harus tampil di acara penutupan .. 5 hari lagi
dan parahnya
AKU YANG PIANISNYA INI, NGGAK TAU LAGUNYA, NGGAK MENGUASAI KUNCI AS, BES (bukan kunci yang sering dipake)

habis sudah :v pikirku, tapi akhirnya aku berusaha mati2an  (dan dengan keberuntungan dari Tuhan), berhasil meminimalisir kesalahan dari lagu keren tapi maso yang berjudul 'when you believe' (karena tiba2 kakak pembinanya batalin overtone ke kunci As, yang juga merupakan kunci yang paling kubenci karena bikin banyak salah, kan 'naik 4 tuts')

Tibalah waktunya gladi bersih, artinya besok kami harus maju. Meski udah ngelakuin segala cara (ngerusuh di grup, doa, guling2, buka2 yaoi dan pukul2 dada) aku masih aja nervous. Keadaan diperparah dengan tegangnya tensi gara2 sehari sebelum tampil (gladi bersih), banyak kakak pembina yang fokus memperbaiki pernafasan dan teknik nyanyi teman2 sopran. Aku yang ngelihat aja tegang, dan kata mereka emang tegang sih. 
5 hari itu kami korban waktu terus pulang malam. Aku bahkan sampe nggak bisa tidur di suatu malam, sampe update status cari ketenangan. Habis aku takut, kalo aku salah sedikit aja, bakal ketahuan, meski nggak ada yang mempermasalahkan itu sih sebenernya, soalnya klub ini emang lebih mementingkan paduan suaranya (eh ya iyalah). Mesk begitu aku juga salah, aku sempat ikut2an latian nyanyi bareng mereka, dan tensi mereka juga berat. Aku harus maksain diri atur napas dan nada dengan diafragma, suara yang bulat dan intonasi, ternyata bagian inipun nggak semudah yang kukira..

Akhirnya pas hari tampil, kami segrup malah dandan cantik .. entah kenapa. Aku dan teman2 terus check sound (untungnya mata kuliah hari itu ada yang ditiadakan, jadi kami sempat pulang). Ah.. karena pake keyboard kampus, nggak enak banget settingnya, kecil cuman 3 oktaf dan nggak ada sustainnya. Wah bakal susah nih tapi ya udah mau gimana lagi. Kami juga sempat latihan untuk terakhir kalinya. Aku berkesempatan dengerin paduan suara mereka dan waw.. aku merinding. Kombinasinya hebat sekali. Nggak heran klub paduan suaraku menang di kejuaraan mahasiswa baru antar fakultas ahaha. 

Tibalah waktunya kami naik panggung. Deg2an sumpaah. Aku udah suruh jantung ini supaya tenang, tapi tetap aja. Yah singkatnya aku bermain sebisaku. Ada bagian2 yang harus ku improvisasi ASAP soalnya ada pattern2 yang nggak dimainin tanganku (oke, otakku cari gara2 kalo dibutuhin). Singkatnya semua berjalan dengan baik, dengan sedikit nada 'meleot' yang untungnya nggak mengacaukan tim. Pada akhirnya toh nggak ada yang mengkritik permainanku, dan kita lalu ngelupainnya dengan ketawa gak jelas (aku nggak tau, waktu itu garing banget semuanya tapi ya udah, ikutan garing aja :v). Semuanya terasa seperti mimpi sih ahaha, tapi yang jelas begitu mencet nada terakhir aku legaaa banget ahaha. 
Duh, jujur aku nggak suka masoin jantung gini, tapi disisi lain aku pingin coba main lagi ^^

No comments:

Post a Comment